Wayne Rooney Tergila-gila Lihat Nico Williams: Dia Seperti Ronaldo

Nico Williams seperti Ronaldo
Sumber :
  • thescore.com

Siap – Nico Williams merupakan salah satu bintang muda Spanyol yang bersinar di ajang EURO 2024. Apa yang dia lakukan selama di Jerman bahkan membuat legenda Inggris, Wayne Rooney, berdecak kagum.

Dua Legenda Inggris Sarankan Cole Palmer Tinggalkan Chelsea, Butuh Tantangan Lebih Besar Setelah Jadi Pemain Terbaik

Dari enam pertandingan yang sudah dilakoni Spanyol, Nico tampil lima kali dan semuanya sebagai starter. Hanya sekali ia diparkir Luis de la Fuente, yakni pada laga terakhir fase grup yang sudah tidak menentukan melawan Albania.

Dari lima penampilan tersebut bintang Athletic Bilbao mengoleksi satu gol serta satu assist. Meski catatannya tergolong biasa saja, tapi kontribusi untuk keseluruhan permainan Spanyol sangat vital.

Media Ternama Inggris Soroti Indonesia Siap Tantang Australia: Bakal Lolos ke Piala Dunia 2026?

Ini pula yang dilihat oleh Wayne Rooney. Menurutnya inilah yang dibutuhkan oleh pemain modern yang mampu terlibat aktif dalam permainan tim.

Puja-puji Rooney tak sampai di situ. Ia bahkan membandingkan Nico dengan superstar Portugal, Cristiano Ronaldo.

Beri Pujian Pemain Timnas Indonesia, Media Inggris Nobatkan Ole Romeny Man of The Match usai Bobol Tim Frank Lampard

“Nico luar biasa. Ia mengingatkan saya kepada Cristiano Ronaldo saat masih muda,” tulis Wazza di laman The Times jelang final EURO 2024 antara Spanyol vs Inggris.

“Dia anak yang besar, dia suka mengambil dan merebut bola dan terkadang berusaha terlalu keras. Tapi biasanya dia mengambil keputusan yang tepat,” ia menambahkan.

Halaman Selanjutnya
img_title