Sangar! Pokja Wartawan Depok Lumat Tim Jakpus 6:0 di Kandang Polda

Pokja Wartawan Depok di Polda Cup 2023
Sumber :
  • Istimewa

Siap – Tim Pokja Wartawan Kota Depok berhasil melanggeng ke perempat final, setelah melumat Club Jurnalis Jakarta Pusat dengan skor telak, 6:0 pada laga penyisihan Kapolda Cup 2023.   

Raih Skor Tertinggi, IJTI-Pokja Wartawan Depok Sabet Juara Umum Journalist Fest 2024

Dalam laga tersebut, Tim Pokja Wartawan Depok terlihat tampil cukup agresif sejak peluit berbunyi di lapangan utama Polda Metro Jaya pada Kamis, 7 Desember 2023.

Gol pembuka pada menit-menit awal dicetak oleh Mohamad Abdul Latif setelah mematangkan umpan lambung dari Luki, yang bermain di posisi tengah.

Gandeng IJTI, Human Initiative Salurkan Daging Kurban untuk Warga Depok

Tak lama berselang, pria Latif kembali menjebol gawang Jakarta Pusat, dan berhasil menambah poin menjadi 2:0, lewat sundulan. 

Belum puas sampai di situ, pemain nomor punggung 7 tersebut kembali mencetak gol ketiga lewat titik pinalti. 

Cegah Anak Putus Sekolah, Ini Pesan Supian Suri ke Wartawan IJTI yang Menyentuh Hati

Pada menit berikutnya, Febri memperbesar peluang kemenangan untuk Pokja Wartawan Depok lewat tendangan 'geledeknya' ke gawang Jakarta Pusat (Jakpus). Skor 4:0 bertahan di babak pertama.

Kemudian di pertandingan kedua, yang berlangsung selama 15 menit, tim asuhan Iyung Rizki dan Ronaldo Jerry itu kembali menjebol gawang Jakpus lewat sepak keras Latif. 

Halaman Selanjutnya
img_title