Keras, Ini Kata Ketua GP Ansor Soal Pilkada Depok 2024, Ga Ada Dukung Mendukung Salah Satu Calon

Potret salah satu acara GP Ansor Depok
Sumber :
  • Istimewa

Siap –Ketua GP Ansor Depok Muhammad Kahfi menegaskan organisasinya berada pada posisi netral dalam penyelenggaraan Pilkada Depok 2024.

Viral Tantangan Perang, Pentolan Banser Datangi Tomy Kurniawan: Eh Jangan Ketawa!

Hal tersebut ditegaskan Kahfi untuk membantah beberapa pemberitaan yang menarasikan organisasinya mendukung salah satu kandidat.

"Banyak pemberitaan kalau GP Ansor memihak ke calon A atau calon B, itu tidak benar," kata Kahfi, Selasa, 4 Juni 2024.

Memanas, Pernyataan Tommy Kurniawan Berbuntut Panjang, Banser: Ini Bisa Memancing Polemik, Jadi..

Menurut Kahfi Ansor Depok sebagai organisasi kemasyarakatan dan keagamaan tidak ikut politik praktis dengan dukung mendukung salah satu kandidat di perhelatan pesta demokrasi.

"Kita politiknya kebangsaan," tegas Kahfi.

Peringati Hari Kemerdekaan, Ini Sederet Kegiatan GP Ansor Depok, Puncaknya Dzikir Kebangsaan

Mantan ketua Taman Pintar Muda-mudi Depok ini menjelaskan bahwa Ansor Depok mendukung pemimpin yang mempunyai visi dan misi kebangsaan yang sama dengan gerakan pemuda Ansor

"Pemimpin yang mengayomi semua entitas yang ada di Depok," tuturnya.

Halaman Selanjutnya
img_title