Menelisik Sederet Kejanggalan di Balik Gaduhnya Musim Pilkada Depok, Ikra: Idris Takut Kalah!

Sekda Depok, Supian Suri alias SS bakal calon wali kota
Sumber :
  • Istimewa

Siap – Politisi PDI-P, Ikravany Hilman menilai langkah Supian Suri untuk ikut berkompetisi di ajang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kota Depok nanti, telah membuat kubu lawan ketakutan. 

Meriahnya HUT ke-26 Kota Depok: Mulai dari Banjir Diskon di 7 Mall hingga Bertabur Artis, Catat Jadwalnya!

Setidaknya itu terlihat dari sederet kebijakan Wali Kota Depok, Mohammad Idris yang menurut Ikra sangat dipaksakan. 

Di antaranya soal keharusan Supian Suri mengajukan cuti di luar tanggungan negara atau CLTN sebagai sekretaris daerah (Sekda).    

Damainya Paskah Bukti Depok Bukan Kota Intoleran, Legislator PDIP: Sudah Banyak Perubahan

"Bagi saya itu dikerjain aja. Itu mengada-ngada," katanya pada awak media, Sabtu 1 Juni 2024.

Menurut Ikra, aturan itu cuma ada di Kota Depok, berbeda dengan daerah lain. 

Tutup TPA Cipayung! China-Korea Lirik Depok Atasi Sampah

"Padahal sekda yang maju di Jawa Barat nggak cuma Supian Suri. Semuanya bahkan lebih vulgar, jauh-jauh sudah menyatakan calon wali kota, nggak ada tuh masalah," tuturnya.

"Cuma di Depok aja, Supian ini mau maju diusik-usik, ya kan," sambungnya. 

Halaman Selanjutnya
img_title