Duet Ganjar Prabowo Makin Santer, Ini Kata Megawati

Potret Ketum PDIP Megawati Sukarno Putri
Sumber :
  • Istimewa

Siap –Isu tentang duet Ganjar dan Prabowo Subianto makin santer di Pilpres 2024 lantaran rivalnya Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar sudah deklarasi sebagai Capres dan Cawapres.

Komentar Menohok Wamen Noel ke Megawati: Makanya Jangan Dendam, Jangan Cengeng

Menanggapi perihal tersebut, Ketua Umum PDI Perjuangan (PDIP) Megawati Soekarnoputri mengaku bahwa dirinya sudah mendengar hal tersebut dan merasa heran, bahkan melongo karena ia tak pernah membahas itu.

"Saya sendiri sempat bingung di media tiba-tiba dibilang, 'iya sudah ada persetujuan bahwa nanti Pak Prabowo jadi presidennya, pak Ganjar jadi wakil presidennya, Aku terus di rumah melongo, ini yang ngomong siapa ya. Ya aku kok ketua umumnya malah gak ngerti," kata  Megawati dalam pidato penutupan Rakernas IV PDIP di JiExpo, Kemayoran, Jakarta Pusat,  Minggu, 1 Oktober 2023 seperti dilansir viva.co.id.

Merinding, Begini Pesan Ketua PCNU di Rakercab GP Ansor Depok, Kaderisasi Harus Naik Grade

Untuk itu, Megawati mengatakan, dirinya meminta tidak usah mendengarkan isu tersebut.

"Gak usah didengerin. Kok enak banget gitu lho gatuk-gatuken. Kamu mau gak?," katanya.

Menohok, Ini Kata Rocky Gerung Soal Respon Jokowi Soal Instruksi Megawati, Dia Tidak Perlu Berkomentar

Kemudian, Mega lantas menanyakan kepada para kader PDIP, apakah mau Ganjar menjadi cawapres.

Namun, ia hanya mendengar jawaban tidak dari sebagian peserta Rakernas. Dia menyinggung jawaban kader PDIP yang tak kompak dan membuatnya bingung.

Halaman Selanjutnya
img_title