Sekda Depok Berikan Hibah Kesehatan Tahun 2024: Mobil Siaga dan Fasilitas Posyandu!
- Istimewa
Siap –Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Depok, Supian Suri, tampil sebagai pembuka acara Sosialisasi dan Evaluasi Penyelenggaraan Hibah Tahun 2024 di Ruang Teratai lantai 1, Balaikota Depok, Kamis (01/01/24).
Supian Suri menyampaikan bahwa Pemerintah Kota (Pemkot) Depok menegaskan tanggung jawab besar dalam meningkatkan derajat kesehatan masyarakat.
Dalam upaya tersebut, Pemkot memberikan hibah berupa bantuan pelayanan kesehatan berupa mobil siaga.
"Tentunya hibah ini dapat bermanfaat dan bisa membantu masyarakat yang membutuhkan," ungkap Bang SS, sapaan akrab Supian Suri, saat menyampaikan sambutan.
Bang SS menjamin transparansi dalam proses pengajuan dan penerimaan hibah, serta mengimbau agar penerima hibah tetap waspada terhadap potensi penipuan oleh pihak yang mengatasnamakan Pemkot Depok.
"Tetap waspada bila ada yang mengatasnamakan Pemkot Depok, tolong diabaikan. Proses pengajuan dan verifikasi tetap pada dinas terkait,"* tambahnya.
Pemkot Depok juga memberikan fasilitas hibah untuk lahan Posyandu dengan harapan mempermudah akses masyarakat terhadap pelayanan dasar kesehatan.
"Berbagai upaya kami lakukan agar derajat kesehatan masyarakat dapat terus meningkat dengan pelayanan dasar yang terpenuhi," tandas Bang SS.