Cak Imin Optimis Hadapi Debat Cawapres, Ungkap Persiapan Matang Terkait Visi Misi AMIN

Muhaimin Iskandar (Cak Imin)
Sumber :
  • istimewa

Siap –Calon Wakil Presiden (Cawapres) nomor urut 1, Muhaimin Iskandar atau yang akrab disapa Cak Imin, menegaskan kesiapannya menghadapi Debat Cawapres yang akan berlangsung pada 22 Desember 2023 mendatang.

PDIP Jalin Komunikasi dengan Cak Imin Bahas Pilkada : Kami Cari Kesepakatan

Dalam keterangan yang diperoleh pada acara Slepet Imin di Depok, Jawa Barat, Rabu (20/12/2023), Cak Imin menyatakan telah mempersiapkan diri dengan membaca secara intensif terkait visi dan misi AMIN (Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar).

"Ya, yang saya persiapkan membaca lagi visi misi AMIN, terutama konsentrasi di bidang ekonomi, di mana presentasi visi misi AMIN bidang ekonomi itu lebih dari 60 persen dari buku visi misi," ujarnya.

Cak Imin Prihatin Liat Kondisi Tenda dan Fasilitas Calon Haji

Debat antar cawapres akan fokus pada tema ekonomi, keuangan, investasi pajak, perdagangan, pengelolaan APBN dan APBD, infrastruktur, dan perkotaan.

Cak Imin mengakui bahwa persiapan untuk menghadapi enam tema tersebut merupakan tugas yang serius.

Sentil Kemunduran Demokrasi di Indonesia, Guru Besar UI Sebut Hukum Jadi Alat Politik Penguasa

"Tentu pekerjaan yang harus serius karena memilah-milah dengan enam tema itu, itu harus kita pilih-pilih mana yang fokus dari visi misi AMIN itu, persiapannya hanya di situ," ungkapnya.

Sementara itu, calon presiden (Capres) nomor urut 1, Anies Baswedan, optimis bahwa pasangannya, Cak Imin, siap menghadapi Debat Pilpres babak kedua. 

Halaman Selanjutnya
img_title