Hore! Pertamina Umumkan Penurunan Harga Bensin Sampai Rp 10000 Ini Rinciannya Daftar Harga BBM

Pom bensin
Sumber :
  • Istimewa

Siap –PT Pertamina (Persero) mengambil keputusan berani dengan menurunkan harga bahan bakar minyak (BBM) mulai 1 Desember 2023. 

Ultimatum Kapolda NTT soal Isu Mafia BBM di Balik Kontroversi Ipda Rudy Soik: Jangan Sampai Kaget

Penurunan harga tersebut mencakup jenis BBM seperti Pertamax, Pertamax Turbo, Dexlite, dan Pertamina Dex.

Keputusan ini sebagai implementasi dari Keputusan Menteri (Kepmen) ESDM No. 245.K/MG.01/MEM.M/2022, yang menggantikan Kepmen No. 62 K/12/MEM/2020 tentang Formula Harga Dasar Dalam Perhitungan Harga Jual Eceran Jenis Bahan Bakar Minyak Umum Jenis Bensin dan Minyak Solar yang Disalurkan Melalui Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum.

Kapolres Mempawah Sebut Keributan di SPBU Bakau Besar Masalah Pengisian BBM Solar

Pertamina menjelaskan melalui pernyataan resminya bahwa penyesuaian harga tersebut merupakan langkah positif untuk memberikan keuntungan kepada konsumen. 

Rinciannya, harga Pertamax mengalami penurunan dari Rp13.400 menjadi Rp13.350 per liter, turun Rp50 per liter di DKI Jakarta. Sementara itu, Pertamax Turbo turun dari Rp15.500 menjadi Rp15.350 per liter, Dexlite dari Rp16.950 menjadi Rp15.550, dan Pertamina Dex dari Rp17.750 menjadi Rp16.200 per liter.

Speed Boat Rombongan Cagub Malut Terbakar saat Tengah Mengisi BBM 6 Orang Meninggal Dunia

Meski terjadi penurunan signifikan pada beberapa jenis BBM, harga BBM jenis Pertalite dan BioSolar tetap stabil. 

Pertalite tetap di harga Rp10.000 per liter, sementara BioSolar bertahan di angka Rp6.800 per liter.

Halaman Selanjutnya
img_title