Personil Band Gigi Merasa Diperas Tirta Asasta Depok, Kok Bisa?
- Instagram @thomasramdhan
Siap – Salah satu personil grup band Gigi, Thomas Ramdhan merasa diperas oleh pihak PT Tirta Asasta selaku perusahaan daerah air minum (PDAM) Kota Depok.
Sebabnya, tagihan PDAM yang dilayangkan terkesan tidak wajar. Dalam satu bulan, angkanya bisa tembus dikisaran Rp 2 juta lebih.
Padahal, Thomas hanya tinggal berdua di rumahnya tersebut, yakni bersama sang istri. Selain itu, personil yang biasa megang bass tersebut jarang di rumah.
Pengalaman pahitnya itu diungkapkan Thomas baru-baru ini, melalui akun Instagram pribadinya @thomasramdhan.
Dalam unggahannya tersebut, Thomas mengatakan, awalnya tagihan berjalan normal, yakni dikisaran Rp 88 ribu-an.
"Itu dari bulan Februari, terus di bulan ketiga Rp 100 ribu-an, bulan ke empat dan keenam sama. Lalu bulan delapan Rp 664 ribuan," jelasnya dikutip siap.viva.co.id pada Rabu, 8 November 2023.
Nah kejanggalan terjadi di bulan sembilan, tagihan PDAM rumah Thomas membengkak jadi Rp 2.148.000. Kemudian di bulan ke 11, mencapai Rp 1.662.000.