Kolaborasi PNM dan Kementerian UMKM Bantu 1.000 Pengusaha UMKM Dapatkan NIB di Kalimantan Barat!

PNM dan Kementerian UMKM dorong legalitas dan literasi UMKM.
Sumber :
  • Dokumen Pribadi

Siap – PT Permodalan Nasional Madani (PNM) bekerja sama dengan Kementerian UMKM untuk memperkuat literasi usaha dan legalitas bagi pengusaha ultra mikro di Indonesia.

Polres Landak Bekuk Dua Pelaku Pencuri Spare Part, Usai Aksinya Tertangkap CCTV

Pada acara Festival Kemudahan dan Perlindungan Usaha Mikro yang digelar di Auditorium Universitas Tanjungpura, Senin (12/3), sebanyak 1.000 Nomor Induk Berusaha (NIB) diserahkan kepada pengusaha Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) di Kalimantan Barat.

Kolaborasi ini menjadi bagian dari komitmen PNM untuk meningkatkan ekosistem usaha yang lebih berdaya dan berkelanjutan.

PN Mempawah Vonis Satu Tahun Penjara Pelaku Ilegal Logging Tangkapan Polhut KPH Kubu Raya

Acara ini merupakan bagian dari program Pengembangan Kapasitas Usaha (PKU) yang dijalankan oleh PNM.

Program ini tidak hanya memfasilitasi perizinan usaha bagi nasabahnya, tetapi juga memberikan pelatihan literasi usaha dan pendampingan yang berfokus pada aspek legalitas bisnis serta strategi pengembangan usaha.

Polres Sambas Bekuk Penyelundup Ribuan Kosmetik Ilegal asal Malaysia, Negara Rugi Rp120 Juta

Kegiatan ini bertujuan untuk memperdalam pemahaman nasabah mengenai hukum usaha, akses permodalan, dan strategi bisnis berkelanjutan, khususnya untuk mendukung UMKM tumbuh dan berkembang menghadapi Ramadan 2025.

Menteri UMKM, Maman Abdurrahman, menegaskan pentingnya kolaborasi antara PNM dan Kementerian UMKM dalam mendorong pertumbuhan sektor UMKM.

Halaman Selanjutnya
img_title