Video Penampakan Bola Api Misterius di Lokasi Kebakaran Los Angeles, Netizen: Diserang Banaspati
- Istimewa
Siap – Dahsyatnya kebakaran yang melanda Los Angeles, California, hingga kini terus menunjukkan dampak mengkhawatirkan sejak terjadi pada Selasa 7 Januari 2025.
Data yang dihimpun menyebutkan, peristiwa yang berlangsung berhari-hari itu memicu kerugian besar dan menyebabkan kehancuran masif di wilayah perkotaan hingga perumahan warga Los Angeles.
Menurut analisis perusahaan AccuWeather, kebakaran yang melumpuhkan Los Angeles itu menimbulkan kerugian hingga US$150 miliar atau sekira Rp2.430 triliun.
Angka tersebut mencakup kerugian asuransi dan non-asuransi, naik drastis dibandingkan estimasi awal sebesar US$57 miliar.
Tragedi ini disebut sebagai kebakaran terburuk dalam sejarah California.
Kabar beredar menyebutkan, hingga Kamis 9 Januari 2025, sekira pukul 21.00 waktu setempat, tercatat sebanyak 10 korban meninggal dunia akibat kejadian ini.
Sementara itu, video yang memperlihatkan kondisi kebakaran di LA (Los Angeles) viral di media sosial X.