Heboh Dugaan Pungli, Dewan PDIP Geruduk SMAN 2 Depok, Begini Faktanya

Gedung SMA Negeri atau SMAN 2 Depok
Sumber :
  • siap.viva.co.id

Siap – Sejumlah anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) dari Fraksi PDIP mendatangi SMAN 2 Depok. Kedatangan mereka ke sekolah negeri tersebut terkait dengan adanya laporan dugaan pungutan liar alias pungli.

Informasi Terkini Kecelakaan Maut Tol Cipularang KM 92, Jumlah Korban Bertambah Jadi......

Pimpinan DPRD Jawa Barat, Ono Surono yang memimpin langsung inspeksi tersebut menjelaskan, ada dua poin yang menjadi keluhan sejumlah orang tua siswa di SMAN 2 Depok. 

Yakni, soal bimbingan belajar (bimbel) yang dilakukan saat jam sekolah. Kemudian anggaran atau iurannya yang dianggap memberatkan.  

PDIP Sedih lihat Prabowo Direndahkan Martabatnya Karena Berikan Dukungan ke Luthfi-Taj Yasin

Dalam pertemuan yang juga dihadiri sejumlah anggota DPRD Depok dari Fraksi PDIP, dicapai sejumlah kesepakatan dengan pihak sekolah bersama orang tua siswa. 

"Ya poinnya kita mencari solusi yang terbaik terkait dengan laporan dari orang tua murid kepada saya," kata Ono usai melakukan pertemuan langsung dengan pihak SMAN 2 Depok pada Jumat, 1 November 2024.

Depok Sama-Sama Berlari, Jurus Jitu Supian-Chandra Dongkrak Pariwisata di Kota Belimbing

Ia mengatakan, bahwa persoalan ini juga sudah dilaporkan ke Pj Gubernur Jawa Barat, dan juga Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Jabar.

"Alhamdulillah sebenarnya beliau-beliau pun sudah bergerak, ya untuk menyelesaikan permasalahan ini," tuturnya di dampingi Wakil Ketua DPRD Depok, Yuni Indriyani. 

Halaman Selanjutnya
img_title