Senggol Isu Sosial Politik, BEM FEB UI Kembali Gelar Seruni, Ini Rangkaiannya!

Seruni BEM FEB UI
Sumber :
  • Istimewa

"Dalam kesempatan itu, Seruni ke sembilan ingin menyoroti political paradox, di mana ide-ide perbaikan seringkali tidak menjadi fokus utama dalam pemilu, melainkan kompetisi branding calon," bunyi keterangan yang diterima siap.viva.co.id dikutip pada Selasa, 21 November 2023. 

BEM UI Datangi Rektor Terpilih, Sampaikan 10 Poin Penting Harapan Mahasiswa

Melalui istilah resolving, Seruni berharap dapat memberikan solusi untuk mengatasi fenomena ini dalam Pemilu 2024, agar Indonesia dapat memiliki pemimpin yang membawa negara ke masa depan yang dijanjikan.

Seruni ke-9 memiliki berbagai rangkaian acara, mulai dari pre-event hingga main event pada Rabu, 22 November 2023. 

Dapat Nomor Urut 2, Gerindra Yakin Supian-Chandra 'Dapat Pertanda Alam' Menang Pilkada Depok

Acara pertama adalah Seruni Talks yang menghadirkan dialog terkait tema tertentu yang berkaitan dengan the insight dengan tujuan membahas topik tersebut secara lebih lugas bersama praktisi yang sudah terjun langsung ke lapangan sebagai narasumber. 

Seruni Talks 1 diadakan pada tanggal 31 Agustus 2023 dengan Edbert Gani sebagai pembicara dan mengangkat topik “The Role of Youth in Politics: Is it the Right Strategies for Achieving Changes?” 

Iluni FT Dukung Penuh Heri Hermansyah Jadi Rektor UI: Sangat Layak

Kemudian, Seruni Talks 2 diadakan pada tanggal 10 Oktober 2023 dengan Anis Matta dan Shofwan Al-Banna sebagai pembicara dan mengangkat topik “2024 Elections and Global Geopolitical Challenges”.

Acara kedua adalah The Insight. The Insight merupakan sebuah platform yang dapat memberikan pencerahan kepada masyarakat awam melalui infografis dan teks yang diulas secara ringkas mengenai isu-isu politik yang sedang mengemuka di Indonesia. 

Halaman Selanjutnya
img_title