Charly Eks ST 12 dan Istri Gabung GRIB Jaya Pimpinan Hercules: Hari Ini Spesial Buat Aku
- Tangkapan layar channel YouTube GRIB TV
Siap – Mantan vokalis ST 12, Charly Van Houten dan istrinya, Shinta Regina mengakui telah ikut bergabung dengan ormas Gerakan Rakyat Indonesia Bersatu atau GRIB Jaya, besutan Hercules.
Dilansir dari channel YouTube GRIB TV, pengakuan Charly eks ST 12 itu diungkapkannya saat menghadiri kegiatan ormas tersebut di Kota Bandung belum lama ini.
Hadir dalam acara itu Ketua Umum GRIB Jaya, Hercules.
Dihadapan mantan penguasa Tanah Abang tersebut, Charly sempat menghibur tamu undangan dengan membawa sederet lagu.
Charly kemudian mengungkapkan rasa syukurnya lantaran diterima bergabung menjadi bagian keluarga besar GRIB Jaya.
"Hari ini spesial buat aku untuk bisa masuk ke keluarga besar GRIB Jaya. Semalam kita sudah banyak bincang dengan abangku (Hecules)," katanya.
"Jangan salah loh, bang istri saya, saya sudah lantik menjadi srikandinya GRIB. Izin ikut katanya," sambung Charly.