Ketika Rumah Dinas Digeledah KPK, SYL Sempat WA Firli Bahuri: Ini Isi WA-Nya

Eks Mentan Syahrul Yasin Limpo
Sumber :
  • Istimewa

Siap – Mantan Menteri Pertanian (Mentan) Syahrul Yasin Limpo (SYL) dikabarkan sempat menghubungi eks Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Firli Bahuri ketika rumah dinasnya digeledah tim penyidik lembaga antirasuah itu.

Hal tersebut terungkap dari ajudan SYL, Panji Harjanto saat bersaksi dalam sidang kasus dugaan korupsi di Kementerian Pertanian yang menjerat SYL di Pengadilan Tindak Pidana Korupsi (Tipikor), Jakarta, Rabu, 17 April 2024.

Bermula Ketua Majelis Hakim Rianto Adam Pontoh bertanya kepada Panji soal penggeledahan di rumah dinas Mentan di Jalan Widya Chandra V Nomor 28, Kebayoran Baru, Jakarta Pusat, pada Kamis 28 September 2023.

"Apakah saudara saksi mengetahui bahwa pada saat keberangkatan terdakwa SYL selaku Menteri Pertanian waktu itu ke Spanyol ada penggeledahan di rumah dinas Widya Candra?" tanya hakim.

"Kunjungan di Spanyol, sebelumnya kunjungan di Roma, yang di Spanyol ada penggerebekan," jawab Panji.

Sebagaimana diketahui, informasi soal penggeledahan penyidik KPK itu didapat Panji dari penjaga rumah dinas Mentan bernama Ubaidillah. Syahdan, Panji langsung memberi tahu SYL.

Menurut Panji, saat itu SYL langsung menguhubungi Firli Bahuri melalui aplikasi pesan singkat Whatsapp (WA). "Bapak WA ke Pak Firli bahuri, Ketua KPK," ungkap saksi.

"WA dari?" tanya hakim, yang kemudian dijawab saksi Panji, "WA dari Pak Syahrul ke Pak Firli."

Hakim lantas bertanya kepada Panji isi komunikasi SYL dengan Firli. Namun, saksi mengaku tidak membaca pesan dari SYL ke Firli.

"Apa intinya?" tanya hakim.

"WA-nya waktu itu langsung didelete, terus bapak tanya ini nomor Pak Firli, saya cek ke ajudannya bener," ujar Panji.

"Kan saudara lihat ada WA dari SYL ke Ketua KPK, apakah diterima dan dibalas atau bagaimana?" tanya hakim lagi.

"Dibalas, cuman langsung dihapus sama Pak Firli," jawab Panji.

"Apa isinya?" tanya hakim.

"Saya ngga sempat baca," kata Panji.

"Tapi nomor itu tertulis nomor saudara Firli Bahuri atau nomor?" tanya hakim.

"Nomor Firli,” kata Panji.