Singgung Kasus Oknum DPRD Cabul, Paralegal Sebut Depok Kode Merah, Ini Catatan Dosen UI

Ilustrasi kasus cabul oknum DPRD di Depok
Ilustrasi kasus cabul oknum DPRD di Depok
Sumber :
  • Istimewa

"Kalau kita kesulitan dalam hidup misalkan kemiskinan itu implikasinya kan pada KDRT, selain juga perspektif ya."

Namun Mamik menegaskan, bukan berarti semua orang miskin atau kelas sosial bawah itu melakukan kekerasan, tidak. 

"Tapi situasi kesulitan ekonomi itu membuat faktor kerentanan perempuan dan anak-anak menjadi semakin berat," jelasnya.

"Tapi catatan saya yang khusus adalah kepada Pemerintah Kota Depok, moga-moga yang sekarang menjadi jauh lebih lebih baik, lebih aware, lebih paham tentang isu ini," sambungnya.

"Tidak sibuk dengan ritual agama, tapi justru mengisi kegiatan agama dengan hal-hal yang lebih nyata untuk melindungi perempuan dan anak-anak," ujarnya lagi.

Mamik juga sempat menyinggung slogan Depok sebagai Kota Layak Anak yang menurutnya belum sesuai dengan kenyataan. 

"Banyak kekerasan, termasuk kekerasan seksual, ini kan jadi nggak masuk akal ya. Ini kan sekedar slogan kayak zaman Orde Baru, maknanya enggak seperti itu," katanya.