Pidato Perdana Gibran Dihadapan Pendukung: Pak Prabowo Tenang Saja, Saya Sudah di Sini!

Prabowo Gibran
Sumber :
  • YouTube Gerindra

"Kita semua meyakini, program-program yang sudah berjalan sudah membawa Indonesia ke pintu gerbang kemajuan," katanya.

"Tugas kita sekarang melanjutkan dan menyempurnakan, hal-hal yang terkait anak-anak muda, generasi milenial, generasi Z, dan jangan lupa, para santri. Pasti kita dukung penuh," tegasnya.

Gibran mengatakan, Indonesia butuh generasi muda yang handal, generasi muda yang tangguh, generasi muda yang memiliki komitmen kebangsaan.

"Sekali lagi. Generasi milenial, generasi Z dan jangan lupa santri. Untuk itu mohon izin Pak Prabowo, saya ingin membocorkan beberapa program unggulan," ucap putra sulung Presiden Jokowi itu.

Adapun program utama yang disampaikan Gibran, pertama adalah dana abadi pesantren.

"Dana abadi pesantren ini adalah mandat dari Undang-Undang. Sekarang sudah ada yang namanya KUR, sudah ada yang namanya kredit mekar, sudah ada wakaf mikro, ada kredit ultra mikro, nanti akan kami tambahkan lagi, kredit startup milenial," tuturnya.

"Ini untuk bisnis-bisnis yang berbasis inovasi dan teknologi. Sekarang sudah ada Kartu Indonesia Pintar, ada PKH nanti saya tambahkan lagi KIS lansia," sambungnya.