Berkaca dari Pandemi Covid, Griya Idola Fokus Isu Kesehatan
- Istimewa
Siap – Pandemi Covid-19 telah berakhir. Masa sulit tersebut membuat semua pihak menyadari bahwa kesehatan merupakan hal sangat penting. Setidaknya itulah yang dilakukan Griya Idola, salah satu bisnis properti terkemuka.
Akses dan kesiapan sarana kesehatan dalam menangani pasien kerap kali menjadi suatu hal yang sangat vital dalam menyelamatkan nyawa manusia.
Terkait hal itu, Griya Idola kembali menyelenggarakan program Corporate Social Responsibility (CSR) di Cikupa, Tangerang, dan Anyer, Serang.
Kegiatan ini bekerjasama dengan Griya Idola Industrial Park dan Mambruk Hotel & Convention dengan bertajuk Griya Idola Care 2023.
Nah belum lama ini, Griya Idola menyerahkan donasi berupa alat oxygen concentrator ke beberapa puskesmas di Cikupa dan Anyer.
Adapun prosesi penyerahan donasi alat kesehatan di Cikupa dilakukan di kantor kecamatan Cikupa, sedangkan prosesi donasi di Anyer dilakukan secara langsung ke klinik Putra Banten.
“Kita berkaca dari momen pandemi yang terjadi beberapa waktu lalu, serta yang akhir-akhir ini banyak dilaporkan terkait semakin meningkatnya polusi yang terjadi di kota besar di Indonesia," kata Estate Management dari Griya Idola Industrial Park, Agus Rianto dikutip pada Rabu, 22 November 2023.
"Disini kita bisa melihat bahwa isu kesehatan saat ini masih harus menjadi perhatian yang cukup besar, baik dari diri sendiri maupun sebagai tanggung jawab moril kita bersama," sambungnya.
Menurut dia, meskipun momen pandemi telah berakhir, upaya peningkatan sarana kesehatan harus tetap dilakukan secara konsisten demi memperbaiki taraf kesehatan masyarakat yang lebih baik lagi.
“Dalam kesempatan kali ini, kami menghadirkan kembali program Griya Idola Care 2023, dimana kali ini Griya Idola memberikan donasi berupa alat oxygen concentrator kepada beberapa puskesmas di area Cikupa, Tangerang, dan Anyer,” ujarnya.
Dikembangkan oleh PT Griya Idola, Griya Idola Industrial Park merupakan kawasan industri terintegrasi yang menyediakan sejumlah fasilitas industri maupun bisnis dengan infrastruktur modern dan terdepan.
Ditemui saat prosesi penyerahan donasi berlangsung, Budi Ramli selaku General Manager Mambruk Hotel & Convention Anyer merasa senang dapat berpartisipasi dalam kegiatan Griya Idola Care kali ini.
Terhitung partisipasi dalam Griya Idola Care kali ini merupakan partisipasi joint CSR pertama dari Mambruk Hotel setelah sebelumnya selalu menggelar acara CSR secara mandiri di Anyer.
Hengky Sidartawan selaku direktur utama PT Griya Idola juga cukup antusias dalam program Griya Idola Care kali ini, yang kembali berkontribusi dalam isu kesehatan.
"Besar harapan agar alat oxygen concentrator yang didonasikan, dapat membantu memperbaiki taraf kesehatan masyarakat sekitar," katanya.
Kedepannya Griya Idola ingin lebih berkontribusi terhadap masyarakat melalui kegiatan CSR, yang diharapkan dapat diselenggarakan kembali sebagai wujud kontribusi moril perusahaan dalam berbagai aspek masyarakat sekitar kawasan.