Sesumbar Kapten AC Milan: Rafael Leao akan Menang Ballon d’Or

Rafael Leao bisa menang Ballon d'Or
Sumber :
  • milanreports.com

Siap – Tiga musim terakhir Rafael Leao jadi sosok vital di AC Milan. Akselerasi dan pergerakannya membuat dia selalu diandalkan Stefano Pioli.

Kapten Timnas Indonesia Jadi Incaran Tiga Klub Besar Italia: Inter Milan sampai Kirim Tim Pemandu Bakat Pantau Jay Idzes

Termasuk saat Milan scudetto dua musim lalu, Leao adalah penentu. Permainan I Rossoneri yang lebih sering menyerang dari sisi kiri pun karena kehadirannya.

Saat ini pemain asal Portugal berstatus sebagai pemain dengan market value tertinggi di klub. Angkanya mencapai 90 juta euro, jauh di atas Theo Hernandez sebagai pemain dengan nilai tertinggi kedua Milan dengan 60 juta euro.

Dua Momen Ajaib Klub Milik Bos Djarum Saat Dipecundangi AC Milan, Gagal Raih Poin Penuh, Fabregas Diusir Wasit

Tak ada yang meragukan ketergantungan AC Milan kepada Rafael Leao. Apalagi gol-gol yang mereka cetak kerap berasal dari sisi kiri yang melibatkan Theo Hernandez dan Leao.

Peran besar sang winger di klub sangat diakui oleh Davide Calabria. Kapten I Rossoneri menilai rekannya itu memang memiliki bakat alami.

Cesc Fabregas Pastikan Como 1907 Bakal Habis-habisan di Kandang AC Milan, Ini Statistik Kedua Tim

“Leao mewakili kegembiraan dalam permainan. Dia punya bakat bawaan yang memungkinkan dia untuk memiliki keunggulan,” ujar Davide Calabria seperti dilansir Tuttomercatoweb, Jumat (29/3/2024).

“Dia harus bisa tetap tenang, kemudian lapangan akan berbicara untuknya. Angka-angka menunjukkan bahwa dia adalah pemain fundamental bagi kami,” ia menambahkan.

Halaman Selanjutnya
img_title