Prediksi Man City vs Tottenham: The Citizens Diatas Angin, Spurs Diterjang Badai Cedera

Potret pemain Manchester City
Sumber :
  • Instagram@mancity

Siap –Prediksi pertandingan pekan ke-14 Liga Inggris antara Man City vs Tottenham Minggu 3 Desember 2023 di Etihad Stadium bakal berlangsung dramatis dan memberikan keuntungan bagi tuan rumah.

Tak Butuh Waktu Lama, Southampton Kembali Lagi ke Premier League

Peluang Man City atau The Citizens berada diatas angin untuk memenangkan laga tersebut lantaran Tottenham sedang berada dalam periode yang sangat buruk.

Selain itu, badai cedera yang menimpa pemain juga membuat kekuatan Tottenham tidak utuh.

Manchester United Juara FA Cup, Erik ten Hag Langsung Singgung Masa Depannya

Sebelumnya, Tottenham selalu kalah dalam tiga laga terakhirnya. Mereka berturut-turut dipecundangi Chelsea 1-4, serta Wolverhampton dan Aston Villa masing-masing dengan skor 1-2.

Gol-gol Tottenham dalam tiga laga terakhir itu dicetak oleh Dejan Kulusevski (vs Chelsea), Brennan Johnson (vs Wolverhampton), dan Giovani Lo Celso (vs Aston Villa).

Guardiola Bakal Tinggalkan Man City Usai Berhasil Raih Gelar Juara Liga Inggris? Semua Sudah Selesai

Sebaliknya, meski imbang 4-4 dengan Chelsea dan 1-1 dengan Liverpool di dua yang terkini, Man City tak terkalahkan dalam lima laga terakhir mereka di Premier League.

Di Liga Champions tengah pekan kemarin, Man City menunjukkan permainan cukup apik untuk menang 3-2 atas RB Leipzig. Sempat tertinggal 0-2, pasukan Josep Guardiola berbalik menang lewat gol-gol Erling Haaland, Phil Foden, dan Julian Alvarez.

Hasil itu memastikan Man City jadi juara di grup mereka. Itu juga merupakan modal penting bagi Man City untuk meladeni Tottenham.

Menanggapi hal tersebut, Manajer Tottenham Hotspur Ange Postecoglou mengaku tak pernah mengalami badai cedera separah kali ini selama kariernya.

"Saya belum pernah mengalami (cedera) sebanyak ini dalam waktu sesingkat ini. Selama satu musim, pernah, tapi memiliki daftar cedera sebanyak ini adalah pertama kalinya dalam pengalaman saya," ujar Postecoglou, dikutip Sky Sports, Jumat 1 Desember 2023.

"Tidak peduli berapa lama kamu sudah melatih, selalu ada tantangan baru yang harus dihadapi. Semoga pengalaman ini bisa membuatku lebih baik karena," sambungnya.