Kebaikan Bos Djarum di Como FC Italia, Rekrut Dele Alli Usai Disia-siakan Liga Inggris
- YouTube Cerita Bola
Siap – Como FC dikabarkan terus berbenah demi bertahan di Serie A Liga Italia. Kekinian, klub sepak bola milik Bos Djarum, Hartono bersaudara itu kabarnya melirik Dele Alli.
Dilansir dari channel YouTube Cerita Bola, angin segar menghampiri mantan pemain Tottenham Hotspur dan Timnas Inggris yaitu Bamidele Jermaine Alli alias Dele Alli.
Gelandang berusia 28 tahun itu dikabarkan akan bergabung dengan klub milik pengusaha Indonesia Como 1907.
Sekira 10 tahun yang lalu Dele Alli adalah sensasi baru di Liga Inggris.
Ia menunjukkan performa yang impresif bersama dengan Tottenham, namun dalam 5 tahun terakhir performa dan karirnya menurun drastis.
Setelah meninggalkan Tottenham Hotspur FC, ia sempat membela beberapa klub sebelum akhirnya dilepas oleh Everton di musim panas kemarin.
Sempat berkali-kali dibuang, Alli nampaknya akan segera kembali ke lapangan hijau.
Dele Alli yang kini berusia 28 tahun terlihat di Stadio Giuseppe Sinigaglia saat Como FC mengalahkan AS Roma 2-0 akhir pekan lalu.