Sederet Keunggulan Rizky Ridho yang Bikin Como Italia Kepincut, Waktunya Pemain Lokal Mendunia

Beks Timnas Indonesia, Rizky Ridho digaet Como FC milik Bos Djarum
Sumber :
  • YouTube Kickoff-74

Siap – Salah satu pemain kebanggaan Timnas Indonesia, Rizky Ridho dikabarkan bakal digaet Como FC milik Bos Djarum, Hartono bersaudara untuk berlaga di Serie A Liga Italia

Lepas Kutukan, Bos Djarum Rela 'Bakar Duit' Demi Gaet Bomber Haus Gol ke Como Italia

Jika ini benar, maka peluang putra lokal untuk berlaga di kancah sepak bola top dunia terbuka lebar. 

Dilansir dari channel YouTube Kickoff-74, salah satu bintang muda andalan Timnas Indonesia, Rizky Ridho dikabarkan tengah diminati oleh klub Serie A Italia, Komo 1907 miliki Bos Djarum, Hartono bersaudara. 

Bos Djarum Makin Abisius di Eropa: Como Belanja Jor-joran hingga Incar Bintang Timnas Indonesia

Ini tentu menjadi kabar mengejutkan yang bisa menjadi langkah besar bagi karir bek Persija Jakarta itu, sekaligus sejarah baru bagi sepak bola Indonesia. 

Rizky Ridho bek tengah berusia 22 tahun ini dikenal dengan permainan solidnya di lini belakang. 

Menguak Campur Tangan Eks Timnas Indonesia di Balik Kesuksesan Cesc Fabregas Pimpin Como Italia

Ia adalah pilar utama pertahanan Skuad Garuda di berbagai ajang internasional, termasuk penampilan impresifnya di kualifikasi Piala Dunia 2026. 

Kemampuan Ridho membaca permainan, kekuatan duel udara, dan ketenangannya saat menghadapi tekanan adalah nilai lebih yang menjadikannya diminati Como 1907 FC. 

Halaman Selanjutnya
img_title