Awalnya Ledek Timnas Indonesia, Eh Ternyata Ditiru, Nih Bocoran Pemain Naturalisasi Malaysia
Bahkan di turnamen ini dari beberapa berikut ada tim yang lebih banyak pemain naturalisasinya ketimbang Timnas Indonesia loh.
Jadi seperti apakah para pemain naturalisasi dari rival Timnas Indonesia di AFF nanti? Mari kita ulas satu persatu.
Singapura
Berdasarkan informasi dari Asia Gol, setidaknya terdapat tiga pemain keturunan Singapura dan satu pemain naturalisasi tanpa keturunan akan bergabung dengan The Lions di AFF 2024.
Pemain tersebut Ryhan Stewart, Jordan Efa Okwudili Emaviwe, dan Abdul Razak yang ketiganya lahir di Singapura dan memiliki keturunan dari salah satu orang tuanya.
Kemudian Kyoga Nakamura yang lahir di Jepang bukan keturunan Singapura dinaturalisasi melalui status kependudukan.
Ryhan Stewart bek muda Albirex Niigata terus menjadi andalan di lini pertahanan.
Kemudian ada Jordan Efa bek tangguh Balestier Khalsa yang baru-baru ini mencetak gol dalam kemenangan besarnya. Lalu ada Abdul Razak striker tajam Lion City Sailors FC.
Sementara itu Kyoga Nakamura gelandang kanan Tampines Rovers yang baru dinaturalisasi menjadi otak permainan timnya, dan berkontribusi besar dalam kemenangan Eastern Derby.
Malaysia