Pengakuan Saksi soal Gudang Kabel yang Kebakaran di Cibubur Depok, Telkom Auto Bereaksi
Minggu, 15 Oktober 2023 - 20:12 WIB
Sumber :
- Istimewa
Karyo dan beberapa pekerja lainnya juga mengaku sempat mendengar ledakan dari dalam gudang kabel tersebut.
Baca Juga :
Lagi, Truk Damkar Depok Tak Berfungsi, Sandi: Kalau Kebakaran Abis Kita yang Dibakar Warga
"Setahu saya ada ledakan, sekali doang. Mungkin tabung gas atau apa," katanya.
Beruntung, saat kejadian tidak ada pekerja di dalam gudang tersebut.
Baca Juga :
Jamaah Shalat Jumat Selamat dari Kebakaran, Masjid Assalam Depok Tak Tersentuh Kobaran Api
Bantahan Telkom
Sementara itu, VP Corporate Communication PT Telkom, Andri Herawan Sasoko menegaskan, bahwa gudang yang terbakar di wilayah Cibubur, Depok itu bukanlah milik Telkom.
"Berdasarkan hasil penelusuran dan pengecekan internal, lokasi kebakaran di gudang yang diduga milik Telkom adalah bukan milik Telkom," katanya pada Minggu, 15 Oktober 2023.
Namun demikian, ucap Andri, Telkom menyampaikan bela sungkawa serta turut prihatin atas kejadian tersebut.
Halaman Selanjutnya
"Sebagai perusahaan telekomunikasi terdepan, Telkom berkomitmen meningkatkan keamanan dan keselamatan kerja sesuai dengan standar prosedur K3 demi meningkatkan kenyamanan pelanggan," ujarnya.