Tak Perlu Izin Jokowi Kaesang Siap Duet dengan Anies dan Tak Khawatir Kehilangan Dukungan Projo

Kaesang Ungkap Siap Duet dengan Anies
Sumber :
  • istimewa

Siap – Putra Bungsu Presiden Jokowi yang juga sekaligus Ketum PSI, Kaesang Pangarep mengungkapkan tak perlu mengantongi izin dari sang ayah, untuk maju di Pilkada Jakarta 2024, termasuk berpasangan dengan Anies Baswedan.

Respon Gerindra Soal PKS Deklarasi Anies-Sohibul di Pilkada Jakarta, Hampir Pasti Kalah

"Ya emang saya perlu izin? Saya ketua umum, saya ada kursi di sini, beda dong," ungkap Kaesang Pangarep saat memberikan keterangannya kepada wartawan di DPP PSI, Jakarta Pusat, Kamis, 13 Juni 2024.

Di sisi lain, Kaesang menjelaskan jika dirinya siap berduet dengan siapapun, termasuk Anies Baswedan dan Ridwan Kamil di Pilkada Jakarta 2024.

Pede Tantang Petahana Depok, Elektabilitas Supian Suri Tembus 50 Persen

"Siap juga, saya balik lagi namanya politik kita ya enggak masalah kok dengan siapapun," bebernya.

Sementara itu, Kaesang juga tak khawatir relawan Pro Jokowi (Projo) tak mau memberikan dukungannya kepada dirinya nanti apabila duetnya dengan Anies terealisasi. Menurutnya, hal tersebut merupakan sikap Projo yang harus ia hormati. 

Sindir PKS Dapat Kursi Ketua DPRD DKI Masih Ambil Posis Cawagub, PKB Sodorkan Kaesang Duet Anies

"Itu balik lagi itu kan dari teman-teman Projo, enggak masalah kan mereka punya pandangan politik yang berbeda, enggak masalah," ucapnya.

Lebih lanjut, Kaesang tak mempermasalahkan jika harus berpasangan dengan Anies Baswedan di Pemilihan Gubernur (Pilgub) DKI Jakarta tahun 2024.

"Jadi ya saya enggak masalah juga kalau nanti pun akan dipasangkan oleh pak Anies," jelasnya.

Jawaban Kaesang pada saat menanggapi dorongan dukungan dari DPW PKB Jakarta untuk Anies Baswedan kembali maju di Pilkada DKI Jakarta.

Adik dari Gibran rakabuming raka tersebut mengungkapkan, saat ini figure Anies Baswedan memang menjadi sosok yang paling tinggi nilai surveinya di DKI Jakarta.

"Ya enggak masalah, saya kira itu juga baik dan kita lihat juga kan pak Anies juga kalau kita lihat surveinya sekarang yang paling tinggi," Tungkasnya.