Jawaban Menohok Dokter Eva Soal Pasien yang Tertular HIV Meski Pakai Kondom, Kok Bisa?

Ilustrasi pergaulan bebas, terkait jawaban dokter Eva
Sumber :
  • Istimewa

SiapDokter Spesialis Pulmonologi dan Kedokteran Respirasi (Paru), Eva Sri Diana Chaniago memberikan jawaban yang cukup menohok terkait penularan virus HIV.

Resmikan Program Pendidikan Dokter Spesialis, Jokowi: 68 Persen Usia Produktif Itu Percuma

Awalnya sosok yang akrab disapa dokter Eva Chaniago itu mendapat pertanyaan dari sejumlah pasien HIV.

Mereka merasa heran, karena merasa sudah mengenakan pengaman (alat kontrasepsi) atau kondom, namun mengapa masih tertular? 

Viral Dokter Diselingkuhi Saat Hamil, Si Suami Terkenal 'Cabin Hunter' Pramugari

Mendengar banyaknya pertanyaan itu, dokter lulusan Universitas Pancasila (UI) ini kemudian memberi jawaban yang cukup menohok. 

"Banyak pasien HIV yang tanya saya, dok kok saya dah pakai pengaman masih kena ya, padahal berdasar literatur bisa aman asal pakai pengaman ?

Viral, Dokter Nemu Bukti Perselingkuhan Suami dengan Pramugari di Mobil, Udah Begini

Dok saya selalu seleksi pasangan saya, saya pastikan bersih dulu, nda sembarangan, tapi kok masih kena ya?" tulis dr Eva dikutip siap.viva.co.id dari akun Twitter @DrEvaChaniago.

Dokter Eva kemudian menjelaskan, bahwa literatur itu hasil penelitian manusia, dibuat dari kasus-kasus yang ada sebelumnya, sedang kehidupan berjalan terus, isi alam berubah terus.

"Virus, kuman sama seperti manusia, yang bisa berubah terus, baik itu anatominya ataupun sifatnya," tuturnya. 

Ia menegaskan, bahwa ilmu manusia hanya sedikit, sangat sangat tidak sebanding ilmu Allah SWT.

"Sampai akhir duniapun, takkan ada manusia yg akan mampu menandingi ilmuNya. Jangan pernah sombong ingin menandingiNya."

"Jika Allah sudah melarang kita, bahkan dengan tegas ditulis dalam Alquran, artinya jauhi, jangan lakukan! Karena itu pasti akan menyebabkan mudharat dan celaka terhadap diri," ujarnya lagi. 

Jadi, menurut dokter Eva mengapa harus mengakali dan mencari pembenaran diri?

"Jika kita tidak bisa mencegah tubuh kita menjadi sakit dan tua, apalagi mati, mengapa demikian sombong terhadap Allah Maha Pencipta?" tanya dia. 

"Jadi untuk semua yang tanya hal yg sama, jawaban saya: Allah sedang menunjukkan bahwa kita hanya manusia ciptaanNya, manusia yang ilmunya sangat sangat sedikit, tidak bisa dibandingkan dengan Ilmu Nya," kata Eva.

"Dia lah Tuhan pencipta manusia, alam dan seisinya. Dia lah Tuhan yang Maha Berkehendak atas segalanya. Jadi jangan pernah sombong dengan melanggar perintahNya," ujarnya lagi. 

Eva menambahkan, jika bicara soal hidup, tidak bisa dipisahkan dengan soal keimanan kepada Allah, Tuhan YME.

"Karena adanya kehidupan dan kematian, semakin membuktikan bahwa ada Allah SWT yang menciptakan dan mengatur semua," pungkasnya.