Terungkap! Ibu dan Anak yang Ditemukan Tinggal Kerangka di Depok Diduga Bunuh Diri

Kasus kerangka ibu dan anak di Depok
Sumber :
  • siap.viva.co.id

Siap – Proses penyelidikan terkait temuan kerangka ibu dan anak di kawasan pemukiman elit wilayah Cinere, Kota Depok, Jawa Barat akhirnya rampung.

Sok Jago Letuskan Pistol di Jalanan, Ini Kronologi Aksi Koboi Pengusaha Depok, Siapa Dia?

Polisi menyimpulkan, bahwa tidak ada unsur pidana pada kasus temuan kerangka ibu dan anak di Depok itu.

Hal tersebut diungkapkan langsung oleh Direktur Reserse Kriminal Umum (Dirreskrimum) Polda Metro Jaya, Kombes Hengki Haryadi.

Kronologi Temuan Bayi dengan Ari-ari yang Masih Menempel di Saluran Air Sukmajaya Kota Depok

Adapun identitas kerangka ibu dan anak di Depok itu diketahui bernama Grace (64 tahun) dan David (36 tahun).

"Ya benar, terkait (temuan dua jasad jadi kerangka di Depok) itu bukan merupakan peristiwa pidana," kata Hengki Haryadi pada Jumat, 6 Oktober 2023.

Dua DPO Kasus Judol Tiba di Indonesia, Polri Beberkan Peran Keduanya

Sebagaimana diketahui, warga perumahan di Cinere, Kota Depok digegerkan dengan penemuam mayat dalam kondisi sudah menjadi kerangka pada Kamis pagi, 7 September 2023.

Saat itu, Jafar, salah seorang warga perumahan tersebut curiga dan memberitahukan kepada petugas keamanan komplek bahwa penghuni rumah sudah satu bulan tidak keluar.

Warga semakin curiga lantaran mencium aroma busuk dari dalam rumah berlantai dua itu.

Kemudian, warga meminta satpam untuk menghubungi Polsek Cinere.

Lalu, polisi yang mendatangi tempat kejadian perkara (TKP) menemukan dua kerangka dalam kondisi masih berpakaian lengkap.

Meski diketahui tidak ada unsur pidana dalam temuan itu, namun polisi belum menyimpulkan penyebab pasti tewasnya ibu dan anak tersebut.

Tapi kuat dugaan, keduanya tewas karena bunuh diri.