Rayakan Idulfitri, Tokoh Lintas Agama Kumpul di Rumah Walkot Idris, Bukti Kuatnya Toleransi di Depok

Wali Kota Depok, Mohammad Idris didatangi tokoh lintas agama
Sumber :
  • Istimewa

Siap – Sejumlah warga lintas agama mendatangi kediaman Wali Kota Depok, Mohammad Idris saat menggelar open house pada hari pertama Idulfitri.

Mahasiswa UI Protes Insenerator Sampah, Chandra Sentil Petahana Depok: Menurut Saya Ugal-ugalan

Tampak suasana keakraban semakin terasa dengan adanya jamuan makan bersama yang disediakan. Para tamu disambut hangat oleh tuan rumah, di kawasan Cilodong, Depok. 

Momen itu dimemanfaatkan warga untuk bersalaman langsung dengan Wali Kota Depok, Mohammad bersama istri, Elly Farida.

Depok Sama-Sama Berlari, Jurus Jitu Supian-Chandra Dongkrak Pariwisata di Kota Belimbing

“Saya open house dua hari, hari pertama dan ketiga Idulfitri, hari ini khusus untuk masyarakat, semoga kebersamaan ini terus terjaga untuk mempererat tali silaturahmi,” katanya.

Agenda jamuan ini banyak dihadiri tokoh lintas agama. Mereka datang sebagai bentuk penghormatan, sekaligus bukti betapa kuatnya toleransi di Kota Depok.

Eks Aktivis ICW Ngakak Pendukung Incumbent Depok Gagal Paham soal Riset UI: Cuma 58 Persen Bambang

Mereka yang hadir di antaranya Majelis Umat Kristen Indonesia (MUKI) Kota Depok, yang diketuai oleh Daniel Purba dan para pastor yang mewakili Gereja Katolik di kota berikon belimbing tersebut.

“Setiap kali Idulfitri, kami menjalin silaturahmi melalui kunjungan ini. Kami mengunjungi berbagai tempat, termasuk kediaman wali kota, sebagai bentuk kebersamaan dan toleransi antar umat beragama,” kata Pastor Dekan Dekanat Utara, Augustinus Hardono.