Kabar Mengejutkan Deva Natasya, Prajurit Cantik Kopassus yang Viral di Tahun 2020
- YouTube Beda Nggak?
Lantas adakah prajurit wanita di Kopassus? Jawabannya ada. Pasukan dengan ciri khas baret merah dengan pisau komando ini juga memiliki prajurit wanitanya.
Tak kalah dengan prajurit laki-laki mereka juga dilatih dengan keras.
Baret merah yang dikenakan korps wanita angkatan darat yang menjadi anggota Kopassus didapat melalui seleksi UTP alias uji terampil perseorangan, bukan melalui kualifikasi komando.
Untuk saat ini, prosesnya lebih sering disebut tradisi pembaretan. Selain uji keterampilan mereka pun harus melalui tahap uji mental dan fisik.
Salah satu wanita yang terkenal dalam korps baret merah Kopassus adalah Deva Natasya Wijaya.
Prajurit cantik yang akrab disapa Deva ini merupakan seorang anggota Kopassus yang sempat viral karena memiliki paras yang cantik dan imut.
Ia diketahui merupakan anggota komando pasukan khusus yang berpangkat sersan dua atau Serda.