Video Detik-detik Atap SMA Negeri Ciampea Bogor Roboh; Banyak Korban Terluka

Atap SMA Negeri Ciampea, Kabupaten Bogor roboh
Sumber :
  • Istimewa

Siap – Atap SMA Negeri Ciampea, Kabupaten Bogor roboh saat jam belajar mengajar berlangsung, pada Kamis, 14 Maret 2024. Insiden itu menyebabkan banyak korban terluka. 

Lagi, Gegara Lakukan Hal Ini Baim Wong Dirujak Netizen, Perih Itu Kalau Kaya Gitu?

Dikutip dari tayangan video yang diunggah akun Twitter @Heraloebss, tampak rangka atap baja dan genting roboh hingga menutup beberapa ruang kelas di SMA Negeri Ciampea. 

Sejumlah murid lari ketakutan, menyelamatkan diri. Belum diketahui pasti kronologi dari kejadian ini.  

Mencekam, Diduga Rebutan Lahan, Dua Orang Polisi Cepek Duel Sajam Dipinggir Jalan

"Pemerintah tolong pemerintah," teriak seorang pelajar dalam video yang viral ini. 

"Breaking News! Atap SMA Negeri Ciampae Kab Bogor roboh disaat jam pelajaran, banyak korban luka," tulis keterangan lanjut dalam video yang beredar itu. 

Viral, Video Guru BK Enggan Nasehati Murid Gegara Takut Dilaporin, Netizen: Ya Wasalam?

Postingan ini menuai reaksi beragam warganet. 

"Sepertinya penggunaan dan pemasangan rangka baja yg kurang tepat, atau berat penggunaan genteng-nya. Kadang penggunaan untuk FH dan CQ sebagian belum mengerti main roll forming aja," tulis akun @wongunxxx.

"Rangka baja ringan tidak cocok dengan penggunaan atap genteng karena berat," sahut akun @Mfajarsulxxx.