Real Count KPU Sabtu Pagi, Prabowo-Gibran Unggul di Markas PKS

Ilustrasi Prabowo unggul di Depok markas PKS
Sumber :
  • Istimewa

Siap – Paslon capres-cawapres nomor urut 02, Prabowo-Gibran berhasil unggul sementara versi real count Komisi Pemilihan Umum (KPU) di Kota Depok

Dapat Nomor Urut 2, Gerindra Yakin Supian-Chandra 'Dapat Pertanda Alam' Menang Pilkada Depok

Dikutip dari laman info publik KPU, Prabowo-Gibran untuk saat ini unggul dengan perolehan 44,57 persen atau 242.546 suara di Kota Depok, daerah yang dikenal sebagai markasnya Partai Keadilan Sejahtera (PKS). 

Sementara itu, Paslon nomor urut 01, Anies-Muhaimin untuk sementara meraih 41,78 persen atau 222.368 suara.

Dukung Supian-Chandra, Ulama Depok Ungkapkan Unek-unek Selama Dipimpin Rezim PKS: Janji Palsu

Sedangkan jagoan PDIP, yakni Ganjar-Mahfud sampai saat ini baru meraih 12,66 persen, atau 67.360 suara.

Data tersebut diambil pada pukul 07:00 WIB, dengan progres 3207 dari 5570 TPS atau 57,58 persen. 

DPR Sepakat Pilkada Gunakan Sirekap, KPU Klaim Akurasinya Sempurna

Diberitakan sebelumnya, Pendiri Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Gerindra Kota Depok, Nuroji mengatakan, bahwa kemenangan Prabowo-Gibran versi hitung cepat atau real count KPU adalah murni suara rakyat. 

Menurutnya, ada beberapa faktor yang membuat suara Prabowo-Gibran begitu tinggi di Pilpres 2024 ini. 

Halaman Selanjutnya
img_title