Kampanye ke-72, Prabowo-Gibran Nonton Konser Bareng Relawan di Medan

Paslon capres dan cawapres, Prabowo-Gibran
Sumber :
  • Istimewa

Siap – Pada hari ke-72 kampanye, pasangan calon presiden dan wakil presiden nomor urut 02, Prabowo Subianto - Gibran Rakabuming Raka dikabarkan bakal menonton konser bersama relawan di Stadion Baharoedin Siregar, Medan, Sumatra Utara, Rabu, 7 Februari 2024.

Sejumlah Mantan Gubernur DKI Jakarta bakal Hadiri Kampanye Akbar Pramono-Rano, Siapa Saja Mereka?

Berdasarkan informasi yang diterima, Prabowo-Gibran bakal menghadiri konser yang dimeriahkan beberapa artis besar ibu kota seperti The Bagindaz dan Wika Salim.

Setelah dari Sumatra Utara, pasangan calon Prabowo-Gibran bakal melanjutkan kampanye ke Jawa Barat dan Jawa Timur pada Kamis dan Jumat, 9 Februari 2024.

Hari Ini Presiden Prabowo Dijadwalkan Akan Melantik Menteri dan Wamen Kabinet Merah Putih

Terakhir, Prabowo-Gibran akan menghadiri kampanye akbar di Gelora Bung Karno, Jakarta, Sabtu, 10 Februari 2024.

KPU RI telah menetapkan tiga peserta Pilpres 2024, yakni pasangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar nomor urut 1, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka nomor urut 2, dan Ganjar Pranowo-Mahfud MD nomor urut 3.

Usut Mobil Bodong Pimpinan DPRD, Warga Depok Ancam Demo Besar-besaran, Ini Respon Kapolres

Masa kampanye Pilpres 2024 berlangsung mulai 28 November 2023 hingga 10 Februari 2024, kemudian jadwal pemungutan suara pada tanggal 14 Februari 2024.