Mengintip Pesona Wisata Depok Open Space: Tempat Gratis yang Wajib Dikunjungi di Pusat Margonda
Rabu, 3 Januari 2024 - 05:47 WIB
Sumber :
- Republika
Namun, untuk menjaga kenyamanan dan keamanan, DOS akan beroperasi hingga pukul 22:00 WIB pada hari kerja dan 23:00 WIB pada hari libur.
Pembatasan jam ini diimplementasikan karena lokasi DOS berdekatan dengan rumah sakit.
Wali Kota Idris mengimbau warga Depok untuk turut serta menjaga dan memelihara fasilitas publik ini.
Dalam pandangannya, keberhasilan DOS juga bergantung pada kedisiplinan warga dalam memelihara fasilitas bersama tersebut, termasuk menghindari coret-coretan yang dapat merusak keindahan tempat tersebut.
Baca Juga :
Warga Depok Catat! Supian-Chandra Akan Buka Terusan Jalan Terminal Jatijajar hingga Tol Cimanggis
Dengan DOS, Kota Depok kini memiliki destinasi liburan gratis yang tidak hanya memanjakan pengunjung dengan keindahan alam, tetapi juga memberikan ruang untuk ekspresi dan interaksi antarwarga.