Buka Posko Aduan di Depok, Sekjen THN AMIN: Pemilu Tanpa Kecurangan Mustahil

Posko aduan THN AMIN di Depok
Sumber :
  • siap.viva.co.id

"Kalau Pemilu kan tanpa kecurangan sepertinya mustahil. Makanya kita siap-siap menerima pengaduan dari masyarakat, supaya Pemilu ini bisa berjalan dengan jujur dan adil," tegasnya.

Hasto Akui Nama Anies, Ahok, hingga Menteri Basuki Masuk Bursa PDIP untuk Pilgub Jakarta

Sementara itu, Ketua THN AMIN Depok-Bekasi, Herman Dionne menambahkan, bahwa posko aduan ini dibuka untuk melayani aduan, maupun laporan untuk kepentingan hukum Anies-Muhaimin.

"Jadi kalau ada relawan atau simpatisan AMIN merasa ada kecurangan silahkan lapor ke kami," tuturnya.

Sentil Kemunduran Demokrasi di Indonesia, Guru Besar UI Sebut Hukum Jadi Alat Politik Penguasa

Herman Dionne memastikan, THN AMIN bekerja secara profesional dan sungguh-sungguh dalam mengawal kepentingan hukum pasangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar pada Pilpres 2024.

"Hal itu berlaku pula di masing-masing daerah."

Kasih Sayang Kaesang Pangarep Pada Erina Gudono yang Tengah Hamil Anak Pertama, Ngidam Rasa Politik

Poin selanjutnya, tim hukum AMIN tidak takut menghadapi tekanan dalam bentuk apa pun dan tidak mentoleransi adanya. kecurangan.

"Kami tim hukum AMIN bakal melakukan advokasi, pendampingan, dan edukasi kepada seluruh relawan, saksi, dan masyarakat luas agar segala bentuk kecurangan bisa diantisipasi dan ditindak sesuai ketentuan hukum yang berlaku," tegasnya.