Partai Demokrat Resmi Bergabung dengan KIM,Potensi Koalisi Besar Hadapi Pemilu 2024

Demokrat soal arah koalisi
Sumber :
  • Instagram @demokrat

Siap –Wakil Ketua Umum PAN, Viva Yoga Mauladi, mengumumkan berita penting dalam politik nasional hari ini. 

Geger, Foto Foto Mesra Diduga Ketua DPRD Lumajang dengan Pria Bukan Suaminya Viral

Partai Demokrat telah secara resmi menyatakan kesiapannya untuk bergabung dengan Koalisi Indonesia Maju (KIM), yang merupakan pengusung bakal calon presiden Prabowo Subianto pada Pemilihan Presiden 2024.

Pengumuman ini disambut dengan sukacita oleh seluruh elemen yang tergabung dalam KIM.

Chandra Bongkar Rapor Merah Petahana Depok dari PKS: Jangan Ngeles Lagi

"Hal ini adalah kabar gembira bagi kami di KIM. PAN, Golkar, Gerindra, PBB, dan Gelora dengan penuh sukacita menyambut Partai Demokrat," ujar Viva Yoga dikutip Siap.Viva.co.id dari antara, Senin 18 september 2023.

Viva Yoga juga menekankan bahwa bergabungnya Partai Demokrat akan menjadikan KIM sebagai koalisi politik yang lebih besar dan kuat.

Gerindra Buka Suara Usai Jokowi Dukung Pasangan Ridwan Kamil dan Suswono Pada Pilgub Jakarta

Ada dua manfaat utama dari kehadiran Partai Demokrat dalam koalisi ini.

Pertama, peningkatan basis konstituen koalisi. Setiap anggota partai koalisi memiliki basis konstituen yang akan disinergikan dengan baik, sehingga berpotensi meningkatkan perolehan suara, dan dengan demikian, peluang untuk memenangkan pemilihan presiden semakin besar.

Halaman Selanjutnya
img_title