Terlalu Sesumbar! Pelatih Australia Yakin Bungkam Timnas Indonesia di Sydney

Kolase timnas Australia dan Indonesia
Sumber :
  • Istimewa

SiapPelatih Australia, Tony Popovic, optimistis menghadapi Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026 yang dijadwalkan berlangsung pada Maret mendatang.

Ngerih, Kiper Mahal dari Eropa Ini Siap Gantikan Maarten Paes Demi Timnas Indonesia

Popovic menyebut duel melawan Indonesia menjadi kunci bagi Australia untuk menjaga peluang lolos ke Piala Dunia 2026. 

Menurutnya, para pemain sudah siap menghadapi skuad Garuda yang tengah menunjukkan performa impresif.

Dua Keuntungan Timnas Indonesia di Babak Kualifikasi Piala Dunia, Australia Dihantam Badai Cedera, Bahrain Kena Mental?

“Jadi kami telah melihat bahwa secara fisik dan mental, para pemain mampu mengatasi kesulitan yang dihadapi sepanjang pertandingan dan berbagai momen. Itu memberikan kami kepercayaan diri untuk lolos ke babak selanjutnya,” kata Popovic dalam wawancaranya di laman Socceroos.

Australia saat ini menempati peringkat kedua Grup C dengan raihan tujuh poin, sementara posisi puncak dikuasai Jepang dengan 16 poin. 

Geger, Erling Haaland Dikabarkan Bakal Menperkuat Timnas Indonesia, Masa Iya?

Di sisi lain, Indonesia berada di urutan ketiga dengan enam poin, bersaing ketat dengan tiga tim terbawah (Arab Saudi, Bahrain, dan China) yang juga mengantongi enam poin.

Popovic menargetkan timnya dapat mempertahankan posisi kedua hingga akhir putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Halaman Selanjutnya
img_title