BMKG Prediksi Hujan Lebat hingga Cuaca Ekstrem, Waspada di Wilayah-Wilayah Ini
- shutterstock
Siap – Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) memprediksi hujan ringan hingga hujan lebat akan melanda sejumlah wilayah di Indonesia hari ini, Kamis, 23 Januari 2025.
Prakirawan Cuaca BMKG, Sentia Arianti, mengungkapkan bahwa analisis dinamika atmosfer menunjukkan kondisi yang berpotensi memengaruhi pola cuaca di Tanah Air.
Sentia menjelaskan bahwa sirkulasi siklonik terpantau di empat lokasi, yakni Samudera Hindia barat Aceh, perairan barat Kalimantan Barat, Laut Sulawesi, dan Laut Timor.
Daerah ini memicu perlambatan angin atau konvergensi, yang membentang dari pesisir utara Kalimantan Barat hingga Laut Natuna, Selat Kalimantan Tengah, Laut Sulawesi, serta perairan timur Nusa Tenggara Timur.
“Kondisi tersebut mampu meningkatkan potensi pertumbuhan awan hujan dan ketinggian gelombang laut di sekitar sirkulasi siklonik dan daerah konvergensi tersebut,” ujar Sentia dalam keterangannya.
Kombinasi dinamika atmosfer ini, menurut Sentia, meningkatkan potensi hujan sedang hingga lebat serta cuaca ekstrem di beberapa wilayah.
Area yang perlu mewaspadai potensi ini meliputi sebagian Sumatra, sebagian besar Jawa, sebagian besar Kalimantan, sebagian besar Sulawesi, Maluku, Maluku Utara, Bali, Nusa Tenggara Barat, Nusa Tenggara Timur, Papua Barat, dan Papua.