Lagi, Bocoran Samsung Galaxy S25 Ultra Beredar, Mirip iPhone 16 Pro?
- Istimewa
Gambar bocoran tersebut menunjukkan tata letak kamera yang sama.
Namun menurut UniverseIce, ada beberapa perbedaan dari gambar.
Ia juga mengisyaratkan beberapa perubahan lain pada bezel dan bingkai tengah yang akan terlihat berbeda pada ponsel saat dirilis nanti.
Meskipun tidak sepenuhnya jelas, render Galaxy S25 Ultra tampaknya tidak memiliki slot SIM Card khusus.
Ini menjadi tanda bahwa Samsung akan membuang slot SIM fisik dengan cara yang sama seperti Apple pada seri iPhone 15 dan 16.
Bocoran sebelumnya menunjukkan bahwa Galaxy S25 Ultra akan mendapatkan beberapa peningkatan kamera termasuk lensa ultrawide 50MP, ditambah penyempurnaan pada sistem lensa telefoto.
Namun, berbagai bocoran ini belum bisa dipastikan hingga Galaxy S25 benar-benar dirilis pada tahun depan. Kita nantikan saja.