Bocah Laki-laki yang Tenggelam di Kali Cibinong Jasadnya Ditemukan di Tomang

ilustrasi Bocah Tenggelam
Sumber :
  • istimewa

SiapPenemuan jasad bocah laki-laki berinisial FRA (3) ditemukan di bantaran Kali Banjir Kanal Barat tepatnya di kawasan Tomang, Kecamatan Grogol Petamburan, Jakarta Barat, Kamis (21/11/2024) siang.

Petani di Blok Kina Geruduk Kantor ATR/BPN Tanyakan Status Tanah yang Dikuasai Oknum Aparat Negara

Kanit Reskrim Polsek Grogol Petamburan, AKP Muhammad Aprino Tamara menjelaskan polisi berhasil mengidentifikasi terhadap korban yang ditemukan.

"Awalnya kami mendapatkan informasi bahwa jenazah sudah dibawah kepos RW setempat," kata Aprino dalam keterangannya, Jumat (22/11/2024).

Pencarian Korban Konten yang Tenggelam di Bendungan Benteng Pinrang Dihentikan

Mendapat informasi tersebut, kata Apriano, polsek Grogol Petamburan bersama tim identifikasi Polres Metro Jakarta Barat beserta palang hitam rumah sakit bergerak cepat menuju lokasi penemuan jasad bocah laki-laki tersebut.

"Setelah dilakukan olah tempat kejadian perkara dan dari Informasi dari warga bocah tersebut bukan warga sekitar," terangnya.

Meriahkan Pilkada, KPU Kabupaten Bogor Gelar Giat Color Fun Walk

Dari hasil pemeriksaan dan keterangan saksi dan juga Babinsa ada salah satu warga yang mengenali jasad bocah laki-laki tersebut atas nama Fahri Rizky Azhar yang pada hari sebelumnya dikabarkan tenggelam di Kali Cibinong.

Di hari saat jasad bocah laki-laki tersebut ditemukan, terdapat keluarga korban yang tengah mencari keberadaan Fahri Rizky Azhar. Polisi mencoba mencocokan ciri-ciri korban dengan data yang dibawa oleh keluarga.

"Dari hasil pemeriksaan, memang ciri-ciri yang ada di jenazah tersebut cocok dengan data yang disampaikan oleh keluarga," jelasnya.

Lebih lanjut, kata Aprino, setelah penemuan jasad bocah laki-laki tersebut pihaknya langsung meminta keterangan dari ayah korban. Dari keterangan ayah korban dijelaskan bahwa korban tenggelam saat tengah bermain di pinggir kali di kawasan Cibinong pada Rabu 20/11/2024.

"Jadi, hanya kakak dan teman korban saja yang pulang. Korban meninggal murni karena tenggelam akibat tidak bisa berenang," imbuhnya.