Sindir Petahana Gegara Jumlah Kejahatan di Depok Terus Meningkat, Supian: Apakah Terus Dilanjutkan?

Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Depok, Supian-Chandra
Sumber :
  • Istimewa

Siap – Dua pasangan calon (paslon) kepala daerah untuk Kota Depok kembali saling adu gagasan dalam debat publik ketiga yang berlangsung pada Kamis malam, 21 November 2024. 

Ketika Balaikota Depok Akhirnya Hadirkan Pesta Rakyat, Dedi Mulyadi: Saya Yakin Pada Orang yang Ikhlas

Adapun dalam debat tersebut, salah satu pertanyaan yang cukup menyita perhatian publik adalah tentang tingginya jumlah kejahatan di Kota Depok yang disebut terus meningkat.

Menurut moderator, berdasarkan data BPS, sejak tahun 2021 hingga tahun 2023, angka kejahatan mencapai 2.160 kejadian. 

Babai Soal Eks Walikota dari PKS Absen di Sidang Paripurna HUT Depok: Ada Ketidakdewasaan Berpolitik

Pertanyaannya apa strategi dan program pasangan calon untuk menangani dan mencegah terjadinya peristiwa kejahatan tersebut?

Merespon hal itu, calon Wakil Wali Kota Depok nomor urut 02, Supian Suri kembali memberi sindiran yang cukup menohok saat berdebat dengan paslon petahana, Imam Budi Hartono (IBH)-Ririn dari PKS dan Golkar. 

Warga Depok Merapat, Pemkot Gelar Hiburan Rakyat di Balaikota Malam Ini

"Bagaimana warga Depok, kejahatan yang terus meningkat dari ke tahun ke tahun apakah terus dilanjutkan? Mau dilanjutkan terus kejahatan yang terus meningkat?" tanya Supian.

"Tidak," sahut sejumlah penonton. 

Halaman Selanjutnya
img_title