Chandra Skakmat Jawaban Petahana Depok soal Migrasi: Jaka Sembung Banget

Cawalkot-Wawalkot Depok Supian-Chandra
Sumber :
  • Istimewa

Siap – Calon Wakil Wali Kota Depok nomor urut 02, Chandra Rahmansyah melontarkan pernyataan yang cukup menohok untuk petahana saat debat pada Kamis, 14 November 2024.

Ketua Tim Pemenangan IBH-Ririn Pasrah Jagoannya Kalah di Pilkada Depok: Legowo Kita Mah

Chandra membalas tudingan calon Wali Kota Depok nomor urut 01, Imam Budi Hartono (IBH) yang menyebut pernyataan Supian Suri tidak nyambung ketika menjelaskan soal migrasi

"Pak paslon nomor 01 jauh lebih nggak nyambung. Kalau menurut saya Jaka Sembung banget. Tadi dipertanyakan mencegah migrasi, apa hubungannya sama keluarga berencana?" ucap Chandra.

Update Pilkada: Supian-Chandra Unggul Telak Versi Real Count se-Kota Depok, Nih Datanya!

"Pak Supian Suri jelas, bahwa kita membuka wilayah-wilayah ruang-ruang ekonomi baru, dan salah satu prasyaratnya adalah membuka akses transportasi," sambungnya. 

Chandra lantas menjelaskan, itu yang sudah dilakukan oleh pemerintahan sebelumnya di era Presiden Joko Widodo, bagaimana dibuka akses transportasi di wilayah timur.

Hasil Hitungan C1 Unggul, Relawan Sahrul Gunawan - Gun gun Gelar Deklarasi Kemenangan

"Dibuka Jalan Trans Papua itulah syarat tumbuhnya, terciptanya ruang-ruang wilayah-wilayah ekonomi baru. Saya rasa malah jauh lebih enggak nyambung tadi urusan migrasi sama KB nggak nyambung, coba silakan kita pelajari," timpalnya lagi.