Menelisik Jurus Jitu Supian-Chandra Benahi Masalah Sampah di Kota Depok
- Istimewa
Siap – Sampah nampaknya masih menjadi masalah klasik di Kota Depok yang tak kunjung usai. Setidaknya itu terlihat di area Pasar Agung, Kecamatan Sukmajaya. Kondisi ini telah cukup lama dikelukan para pedagang dan warga setempat.
Hal itu juga dirasakan langsung oleh calon Wakil Wali Kota Depok nomor urut 02, Chandra Rahmansyah ketika meninjau kondisi Pasar Agung belum lama ini.
Chandra pun mengaku prihatin atas kondisi area belakang Pasar Agung yang dipenuhi dengan tumpukan sampah dan limbah. Kondisi ini rentan menyebabkan penyakit.
"Tentu ini sangat memprihatinkan, terutama karena berada di dekat pusat aktivitas ekonomi masyarakat. Kita harus segera mengambil langkah konkret untuk membenahi masalah ini," katanya dikutip pada Minggu, 6 Oktober 2024.
Lebih lanjut ia menjelaskan, bahwa persoalan sampah masuk ke dalam 8 Program Unggulan Supian-Chandra. Itu menjadi prioritas untuk segera dibenahi.
Klik Video: Berburu Promo Weeding Expo 2024 di The Margo Hotel Depok
Adapun langkah pertama yakni membersihkan sampah yang sudah menumpuk serta memperbaiki sistem pengelolaan limbah pasar.