Heboh, Warga Histeris Gegara Israel Dihujani Rudal Oleh Iran, Netanyahu Malah Ngumpet di Bunker
- Istimewa
Karenanya, lanjut Hikmahanto, jika perang tersebut bereskalasi dan menjadi perang terbuka alias perang dunia ketiga pastinya sangat berdampak pada ekonomi.
Karena, dunia sekarang ini sudah terkoneksi antara satu dengan yang lainnya terkait dengan misalnya supplay chain, belum lagi kekhawatiran soal bahan minyak serta nilai tukar dan lain sebagainya.
"Ini akan berdampak sangat luar biasa pada ekonomi, dan jika perang ini terus berlangsung maka harga harga akan naik, nah kalau harga naik, target masing masing negara dalam konteks pertumbuhan Ekonomi tidak tercapai," katanya.
Kemudian lanjut Hikmahanto, dalam hal ini diprediksi negara negara seperti Cina ingin menghentikan perang tidak dengan diplomasi tapi dengan berhadap hadapan dengan kekuatan jika Amerika Serikat terus mendukung apa yang dilakukan Israel.
"Karena sekarang ini tidak hanya negara Islam tapi semua negara di Eropa menganggap bahwa tindakan Israel sudah melampaui batas, mereka menyebutnya sebagai dugaan genosida," pungkasnya.