Polisi Pastikan Beri Trauma Healing Pada Korban KDRT, Begini Curhatan Intan Nabila ke Armor Toreador

Begini Curhatan Intan Nabila ke Armor Toreador
Sumber :
  • istimewa

Siap – Nasib pilu dialami selebgram cantik Cut Intan Nabila, dirinya mengalami kekerasan dalam rumah tangga (KDRT) yang dilakukan sang suami Armor Toreador.

Nah, Lho! Pertalite Tidak akan Dijual Lagi di SPBU Pertamina?

Atas peristiwa tersebut, polisi memastikan akan memberikan trauma healing kepada korban Intan Nabila dan anaknya.

Hal tersebut disampaikan langsung oleh Karo Penmas Divisi Humas Polri, Brigjen Pol Trunoyudo Wisnu Andiko, dirinya menegaskan pihaknya akan memberikan trauma healing terhadap Intan Nabila dan anak-anaknya sebagai dukungan moral ke korban.

Mau Tahu Harta Bupati Lampung Nanang Ermanto? Yuk, Intip dari Data LHKPN KPK

"Tentunya dari kami Polri akan memberikan dukungan moral dan pendampingan kesehatan jiwa kepada korban dan anak-anaknya melalui trauma healing," kata Trunoyudo dalam keterangannya, Rabu 14/8/2024.

Trunoyudo mengatakan, trauma healing perlu sebagai dukungan moral kepada ibu dan anak-anak korban KDRT. Dirinya menegaskan trauma healing bakal diberikan pihak Polda Jawa Barat.

Viral Pengendara Motor Bonceng Pocong Kena Tilang Elektronik, Fakta atau Hoaks?

"Peristiwa ini tentunya perlu menjadi atensi. Pasalnya, dapat menimbulkan trauma berkepanjangan. Bahkan dapat mengganggu kesehatan jiwa serta mental apabila tidak ditangani dengan cepat dan tepat," jelasnya.

Sebab itu, kata Trunoyudo perlunya pemeriksaan Kesehatan dan trauma healing kepada korban.

Sebelumya Intan Nabila sempat mengungkapkan curhatan curhatan isi hatinya setelah apa yang dialaminya yakni menjadi korban kekerasan dalam rumah tangga (KDRT) yang dilakukan sang suami, Armor Toreador kepadanya secara berulang-ulang.

Intan Nabila mengungkapkan, video yang diunggahnya saat sang suami melakukan KDRT kepada dirinya yang viral di media sosial hanya satu dari sekian banyak barang bukti penganiayaan lainnya.

“Selama ini saya bertahan karena anak, ini bukan pertama kalinya saya mengalami KDRT, ada puluhan video lain yang saya simpan sebagai bukti, 5 tahun sudah berumah tangga,” tulis Cut Intan Nabila di Instagram pribadinya.

Dikatakan Intan, memberi kode keras bahwa KDRT hanyalah satu dari sekian banyak permasalahan dalam rumah tangganya dengan Armor Toreador. Adanya dugaan perselingkuhan yang dilakukan Armor Toreador menambah berat beban di Pundak Intan Nabila.

“Banyak nama wanita mewarnai rumah tangga saya, beberapa bahkan teman saya. Sudah berkali-kali saya maafkan, tapi tak pernah terbuka hatinya, ternyata benar, perselingkuhan dan KDRT tidak akan pernah berubah,” paparnya.

“Maafkan saya jika selama ini menutup diri, membuat beberapa konten menyinggung, saya seorang diri tidak pernah membuka aib rumah tangga saya, saya jaga martabatnya, hari ini saya sudah tidak bisa menahan semua sendiri,” tandasnya.

Unggahan tersebut pun mendapat komentar dari warganet yang mengungkapkan rasa muak terhadap Armor Toreador, yang menilai seharusnya seorang suami melindungi istrinya dan juga anak-anaknya bukan malah sebaliknya.