Miss Marvel Jadi Fokus Utama di Series Marvel Zombies
- Iman Vellani (Istimewa)
Siap – Pemeran Kamala Khan alias Ms Marvel yakni Iman Vellani memberikan sebuah kabar terbaru soal proyeknya di Marvel Cinematic Universe (MCU). Ia mengatakan kalau perannya akan menjadi tokoh utama di series animasi Marvel Zombies.
Dalam wawancaranya dengan The Direct seperti dilansir Penggemarvel.net, Iman Vellani mengatakan kalau karakter Miss Marvel akan menjadi fokus utama dalam cerita Marvel Zombies. Ia bahkan mengibaratkan karakternya seperti tokoh utama film Lord of The Rings.
“Di series ini Kamala akan menjadi fokus cerita. Mereka menjelaskan padaku bahwa dia akan menjadi seperti ‘sosok Frodo’ dalam ceritanya. Aku sangat terkesan dengan ide itu,” ucap Iman Vellani beberapa waktu lalu.
Bukan hanya itu saja, perempuan 21 tahun tersebut juga mengatakan akan ada banyak karakter keren dalam series ini. Ia juga yakin kalau Marvel Zombies bisa menyuguhkan cerita seru dan menarik.
“Dalam series tersebut, kami telah melakukan segalanya. Pengalaman itu sungguh luar biasa dan menyenangkan. Aku begitu antusias karena ada banyak karakter keren dalam series animasi Marvel Zombies,” kata Iman Vellani.
Marvel Zombies sendiri adalah bagian dari series What If…? episode 5 season 1. Serial ini disutradarai oleh Bryan Andrews, yang rencananya tayang di Disney + tahun 2024 mendatang.
Series ini bercerita tentang salah satu alam semesta dimana Hank Pym menyelamatkan Janet van Dyne adri Quantum Realm. Sayangnya, masalah lain muncul karena Janet terinveksi virus zombie saat di Qantum Realm itu.