Jhon LBF cs Bersyukur Arif Edison Ditangkap Polisi: Sudah Pakai Baju Oren Gitu

Jhon LBF dan kawan-kawan
Sumber :
  • Istimewa

Siap – Perseteruan antara Arif Edison dan pengusaha Jhon LBF terus berlanjut ke ranah hukum. Lantas seperti apa kabar terbarunya?

Diduga Melakukan Pencemaran Nama Baik Mantan Penyanyi Cilik Chikita Meidy Dilaporkan ke Polisi

Informasi yang beredar menyebutkan, Jhon LBF telah melaporkan Arif Edison ke polisi atas dugaan pencemaran nama baik dan menyebarkan berita bohong alias hoax.

Nah kekinian, kabarnya pengacara itu telah ditangkap dan ditahan oleh pihak kepolisian.

Dalami laporan Thariq Halilintar dan Aaliyah Massaid Polda Metro Jaya Periksa 5 Saksi

“Hari ini kami ingin menyampaikan kabar mengenai laporan kami di mana tadi telah mendapatkan kabar bahwa saudara Arif Edison telah ditetapkan sebagai tersangka yang saat ini telah ditangkap dan hari ini sudah ditahan,” kata kuasa hukum Jhon LBF, Machi Achmad dilansir siap.viva.co.id dari YouTube News Update pada Kamis, 2 November 2023.

Bahkan, Jhon LBF sendiri mengungkap rasa syukurnya karena Arif Edison akhirnya resmi ditangkap dan statusnya sudah menjadi tahanan.

Aaliyah Massaid dan Thariq Halilintar Datang ke Polda Metro Klarifikasi Dugaan Pencemaran Nama Baik

“Alhamdulillah akhirnya sudah ditangkap dan ditahan," katanya.

"Jadi artinya kalau ditangkap dan ditahan kan dia dijemput. Kemudian statusnya sudah menjadi tahanan ya artinya sudah pakai baju oren gitu kan,” sambung dia.

Menurut penuturan Jhon LBF sendiri, Arif Edison dijerat dengan pasal 32 Undang-Undang ITE, karena dituding menyebarkan data pribadi Jhon LBF dan Sabar L Tobing ke publik.

"Jadi Arif Edison ini ditangkap dan ditahan atas dugaan pasal 32 Undang-Undang ITE. Di mana yang bersangkutan ini tanpa hak mentransmisikan data-data pribadi Pak Sabar dan saya, ke area publik. Ini ancaman penjaranya ini maksimal 10 tahun,” kata Jhon.