Tecno Phantom V Flip 2 Resmi Diperkenalkan, Bawa Layar Lebih Besar Begini Spesifikasi Lengkapnya

Tecno Phantom V Flip 2 Resmi Diperkenalkan
Sumber :
  • istimewa

Siap – Tecno membocorkan produk smartphone lipat generasi keduanya yakni Tecno Phantom V Flip 2, sedikit berbeda dengan versi terdahulunya generasi kedua ini punya ukuran layar dan kapasitas baterai yang lebih besar.

Supian-Chandra Langsung Ulti Paslon Petahana soal Meningkatnya Tingkat Kejahatan di Depok: Mau Dilanjutkan?

Melansir NotbookCheck, Tecno Phantom V Flip 2 mengusung form factor clamshell yang merupakan suksesor dari Tecno Phantom V Flip yang diperkenalkan tahun lalu.

Yang berbeda dari generasi sebelumnya adalah modul display bagian cover yang kini berbentuk persegi yang disebut sebagai “ThruPool Cover Screen”. 

Polda Kalbar Ungkap TPPO, 25 Orang Ditangkap

Dan sebagai tambahan, perangkat ini memiliki dua sensor kamera utama saling sejajar yang dilindungi display covernya. Karenanya, Tecno Phantom V Flip juga punya ketebalan yang lebih tebal beberapa milimeter dari pendahulunnya.

Cover display dari perangkat ini telah memiliki dukungan lebih dari 2.000 aplikasi, sehingga akan meminimalisasi kebutuhan pengguna untuk terus membuka layar utamanya. 

Video Detik Detik Pelaku Penembakan Kasat Reskim Serahkan Diri ke Polda Sumbar

Adapun Cover display ini juga sudah mendukung keyboard lengkap sehingga bisa langsung mengetik pesan balasan atau menekan nomor telepon pada layar ini.

Tak hanya itu, ada sejumlah mini game yang bisa dimainkan pada cover display ini seperti misalnya interactive virtual pet.

Cover display ini memiliki ukuran 3,64 inci, sementara layar utamanya menggunakan layar 6,9 inci 120Hz FHD+ LTPO AMOLED. Tecno menyebutkan bahwa lipatan pada layar kini telah diminimalkan berkat penggunaan engsel waterdrop

Perangkat ini Terbuat dari baja kelas aerospace, engsel ini telah diuji coba untuk melalui 400.000 kali lipatan pada suhu normal, 150.000 kali lipatan pada suhu tinggi, dan 100.000 kali lipatan pada suhu rendah.

Untuk dapur pacunya Tecno Phantom V Flip 2 ditenagai dengan chipset MediaTek Dimensity 8020 yang dipadu dengan RAM 8 GB dan storage internal 256 GB. 

Kamera utamanya menggunakan sensor utama 50 MP 1/1,57″ yang dikombinasikan dengan 50 MP ultrawide angle. Untuk kamera depan, menggunakan sensor 32 MP yang juga dilengkapi dengan LED flash untuk mengambil momen foto selfie dalam kondisi pencahayaan kurang.

Smartphone flip ini hadir dengan baterai kapasitas 4720mAh yang punya dukungan daya charging 70W yang kencang, dan diklaim bisa diisi penuh dalam waktu 43 menit. 

Dukungan konektivitas lain termasuk dual SIM, Wi-Fi 6, dan Bluetooth 5.3. Terakhir, Tecno Phantom V Flip 2 ini berjalan di Android 14 yang juga dilengkapi Tecno AI yang berbasis Gemini AI.

Saat ini, Tecno Phantom V Flip 2 hadir dalam warna Moondust Grey dan Travertine Green, dan dijual di harga $699 serta akan tersedia di Afrika, Asia Tenggara, Timur Tengah, Amerika Latin, dan kawasan lain.