King Messi Tak Terkalahkan! Antar Inter Miami Lolos di Hari Ultah ke-38
Rabu, 25 Juni 2025 - 12:02 WIB
Sumber :
- Siap.viva/Ole.com.ar
Siap – Lionel Messi kembali mencatat sejarah dengan membawa Inter Miami lolos ke fase gugur Piala Dunia Antarklub 2025.
Hebatnya, pencapaian ini terjadi tepat di hari ulang tahunnya yang ke-38, 24 Juni 2025.
Inter Miami tampil luar biasa di Grup A meski awalnya diragukan bisa bersaing.
Mereka tergabung dalam grup berat bersama Palmeiras, FC Porto, dan Al Ahly: tiga tim yang berpengalaman dan bertabur gelar.
Namun, berkat kontribusi besar Messi, The Herons berhasil melaju ke babak 16 besar.
Rekor Fase Grup Messi Masih Sempurna
Messi dikenal sebagai pemain yang tak pernah gagal lolos dari fase grup dalam turnamen mana pun sepanjang kariernya.
Halaman Selanjutnya
Mulai dari Liga Champions, Piala Dunia, Copa America, hingga Olimpiade: rekor itu terus terjaga.