Tak Puas Sudah Dapat Kevin De Bruyne, Napoli Ingin Membajak Nunez dari Liverpool, Misi Tambah Daya Gedor?

Potret Darwin Nunez
Sumber :
  • Istimewa

Siap –Meski telah memiliki duet maut di lini tengah Kevin De Bruyne dan Scott McTominay, ambisi Napoli untuk terus menambah daya gedor terus berjalan.

Revolusi Dimulai, AC Bajak Bomber Timnas Italia dari Atalanta, Siapa Dia?

Bahkan kekinian dikabarkan bahwa Napoli tengah intens pelakukan pendekatan ke Liverpool untuk bisa membajak Darwin Nunez di Bursa Transfer musim panas 2025.

Usai sukses menjadi juara Serie A musim 2024/25, Partenopei langsung bergerak untuk memperkuat komposisi pemain demi mempertahankan gelar menambah daya gedor untuk bersaing di kompetisi Eropa musim depan.

Ketika Shin Tae Yong Muncul di Markas Como Milik Bos Djarum, Akui Terkait dengan Timnas Indonesia

Dengan hadirnya juru taktik anyar yakni Antonio Conte, manajemen Napoli berkomitmen untuk menyediakan amunisi tambahan sesuai kebutuhan sang pelatih.

Conte sendiri diketahui tengah memprioritaskan kualitas sektor ofensif.

Berkah Melimpah Bos Djarum, Fans Como Membludak hingga Pecahkan Rekor di Serie A

Pada musim sebelumnya, Napoli sangat bergantung pada Romelu Lukaku di lini depan, striker tersebut berhasil menorehkan 14 gol dan 11 asisst dalam 38 penampilan di semua ajang dan kini klub ingin menyiapkan pelapis atau pendamping yang sepadan.

Musim 2025/26 bakal jadi musim tersibuk bagi Napoli, pasalnya, mereka akan kembali berlaga di Liga Champions.

Halaman Selanjutnya
img_title