Bukan Skrip Film Biasa! JK Ungkap Fakta Seram di Film Dirty Vote, 25% Kecurangan Pemilu Terungkap

Mantan wakil presiden JK
Sumber :
  • Bisnis.com

SiapWakil Presiden ke-10 dan ke-12 RI, Jusuf Kalla alias JK, memicu kontroversi dengan menilai bahwa film dokumenter "Dirty Vote" baru mengungkap sekitar 25% dari dugaan unsur kecurangan dalam Pemilu 2024. 

Menurutnya, film ini menjadi karya luar biasa yang memuat fakta mendalam dengan didukung oleh data, foto, video, dan kesaksian yang mendalam, tetapi masih menyisakan banyak misteri.

"Film ini masih ringan dibanding kenyataan di masa itu. Mungkin baru 25 persen dari keseluruhan dugaan kecurangan yang terjadi." 

Pernyataan tersebut diungkapkannya di kediamannya pada Senin, 12 Februari 2024. Dia menyoroti bahwa "Dirty Vote" belum sepenuhnya menggali dugaan kecurangan di pelosok daerah, termasuk masalah bansos dan intimidasi.

Lebih lanjut, JK memuji sutradara "Dirty Vote" karena dianggap masih sopan dalam mengungkap kecurangan pada Pemilu 2024. 

"Masih banyak yang belum diungkap, sutradaranya masih sopan. Tapi bagi pihak lain, mungkin masih marah. Apalagi kalau semuanya dibongkar?" ujarnya.

Sebagai informasi, film Dirty Vote, yang muncul tiga hari sebelum pemilu, digarap oleh sutradara berpengalaman Dandhy Dwi Laksono